Teruntuk Anak Tercinta yang Kini Telah Beranjak Dewasa . . [ Bunda, Merindukanmu Nak .. ]
Ada istilah orangtua kaya anak ikut kaya tapi belum tentu sebaliknya. Orangtua selalu ingin memberikan yang terbaik untuk anak - anaknya, mereka mampu mengorbankan apapun untuk kebahagiaan anaknya. Orangtua selalu berjuang bagaimanapun caranya agar sang anak mampu tumbuh dengan kecerdasan dan kesuksesan kedepannya. Namun ada kalanya ketika sang anak sudah tumbuh dewasa bahkan menajadi sosok yang sukses dan membanggakan, mereka harus iklas karena sang anak saat ini sudah bukan gadis atau jagoan yang mungil, lucu dan menggemaskan lagi. Saat ini mereka telah tumbuh menjadi manusia dewasa yang sudah tahu arti kehidupan, tahu rasanya jatuh cinta bahkan tahu yang namanya jatuh bangun dalam meraih kesuksesan tersebut. Tak ada lagi tawa canda dirumah, tak ada lagi mainan yang berserakan dalam rumah, tak ada lagi rengekan minta jajan atau tangis sedih saat pertama terjatuh dari sepeda. Seketika rumah menjadi sepi, hening dan seperti tak berpenghuni. Sang ayah yang dulu gagah pe...